Basecamp
Fitur-fitur Basecamp:
- All-in-one. Basecamp mengumpulkan project, client, dan komunikasi internal tim Anda. Basecamp memiliki struktur yang bagus dan memberi Anda kontrol penuh dalam menjalankan project bisnis Anda.
- Discussion Board yang profisien. Basecamp memiliki messaging board, dimana Anda bisa menggunakannya untuk berkomunikasi dengan tim Anda secara efektif. Selain messaging board, Basecamp juga menawarkan fitur campfire chats, to-do lists, dan schedules, serta automated check-ins. Ini adalah bagaimana sistem mereka dapat berjalan tanpa menggunakan software dari pihak ketiga.
- Project Milestone Schedule. Dengan Basecamp, Anda akan bisa mengkonsolidasikan tim Anda seputar tugas yang benar-benar penting, menyiapkan milestone yang realistis, dan menjadwalkan deadline. Interface sistem Basecamp mudah dinavigasi dan tidak akan menimbulkan masalah bagi pengguna untuk menemukan informasi yang mereka butuhkan.
- To-do lists . Salah satu dari fitur fungsionalitas inti Basecamp adalah to-do lists, yang memungkinkan pengguna mempersonalisasi dashboard mereka dan memprioritaskan tugas dengan cara yang sesuai untuk mereka. Selain itu, fitur ini juga membantu melacak kemajuan setiap pekerja.
- Automatic check-ins. Automatic check-ins dapat digunakan bagi para member tim untuk menuliskan apa saja yang sudah mereka lakukan dalam jangka waktu tertentu (bisa per hari, per minggu, atau per bulan).
- Laporan cross-team dan cross-project. Basecamp menawarkan berbagai macam laporan standard dan custom untuk meringkaskan kegiatan-kegiatan, yang tidak hanya membantu melihat apa saja yang sudah dikerjakan sampai saat ini tetapi juga sepenuhnya tahu status project saat ini serta deadline yang akan datang.
- Universal Applicability. Basecamp adalah salah satu project management yang paling serbaguna di pasaran. Mereka menyediakan alat konfigurasi yang membantu pengguna untuk menyesuaikannya agar sesuai dengan kebutuhan mereka sendiri.
Daftar pustaka : https://www.dewaweb.com/blog/project-management-tools/
Tidak ada komentar:
Posting Komentar